Sabtu, 21 November 2015

Panduan Installasi Windows 7 (Upgrade XP)


Windows 7 RC sudah resmi dikeluarkan oleh Microsoft beberapa hari lalu. Anda pasti berharap bisa langsung meng-upgrade Windows XP atau Vista anda ke Windows 7 tanpa melakukan "fresh instalation" yang membutuhkan banyak waktu. Tapi sayang, ternya fasislitas upgrade langsung Windows XP atau Vista anda ke Windows 7 tidak ada, jangan kecewa dulu karena saya punya caranya.

Sebelum kamu melakukan Upgrade, jangan lupa siapkan dulu Hardisk Eksternal atau USB FlashDisk-mu.

Cara melakukan Upgrade Windows XP atau Vista anda ke Windows 7

1. Download Windows 7 RC ( link-nya bisa dilihat disini )
2. Burn file ISO hasil download-an mu tadi ke DVD (pakai program burning yang ada fasilitas ISO mounting tool-nya).
3. Setelah selesai burning, browse isi DVD tadi. Masuk ke folderSupport\Migwiz
, kemudian jalankan migsetup.exe
4. kamu akan melihat proses Windows Easy Transfer berjalan, tunggu sampai selesai.
5. Klik An external hard disk or USB flash drive.

6.Klik This is my old computer Windows easy Transfer akan melakukan scaning terhadap komputermu.
7. Setelah proses scaning selesai, kamu bisa memilih profile dan share items untuk folder-folder yang akan dimasukkan ke Windows 7 mu nanti.
8. Klik Next dan Masukkan Password.
9. Klik Save and locate USB drive or Network location for saving Windows Easy Transfer files.
10. Jalankan setup Windows 7 dengan cara, eplorer isi DVD windows 7 RC kemudian cari dan jalankan file setup.exe


11. Klik Custom
12. Pilih partisi dari Windows XP-mu, kemudian klik next. Proses Instalasi akan berjalan...
13. Saat proses installasi Windows 7 mu selesai. Booting ke Windows 7, kemudian klik Start, klik All Programs, klik Accessories, klik System Tools, klik Windows Easy Transfer.
14. Klik an External Hard Disk or USB Flash Drive.
15. Klik This is my new computer.
16. Klik Yes, open the file. Cari lokasi tempat tempat kamu menyimpan Easy Transfer File tadi. Klik file-nya kemudian klik Open.

17. Klik Transfer.
18. Klik Close

Selamat, anda telah berhasil mengupgrade Windows XP atau Vista anda ke Windows 7 RC

elkaubisa via BlogsDNA | Download Windows 7 RC

Tidak ada komentar:

Posting Komentar